Antisipasi Suhu Panas dengan Melakukan Hal Ini
Menurut ramalan dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), suhu udara untuk beberapa minggu ini masih cenderung tinggi. Suhu panas ini tentu akan berpengaruh pada kenyamanan saat berkendara. Lalu, tindakan antisipasi apa saja yang bisa Anda lakukan?
Hal yang Dilakukan saat Suhu Panas
Berkendara di dalam mobil dalam kondisi suhu tinggi atau cuaca panas tentu akan terasa tidak nyaman. Apalagi jika harus menempuh perjalanan panjang di tengah cuaca yang begitu panas. Berikut ini beberapa tindakan antisipasi yang bisa dilakukan dalam kondisi tersebut:
1. Pilih Kaca Film Berkualitas
Cara paling efektif untuk meminimalisir cuaca panas di kabin adalah dengan memilih kaca film berkualitas. Pakailah jenis kaca film yang kualitasnya bagus sehingga penyerapan panasnya optimal. Ini akan mengoptimalkan kerja AC dan membuat kabin lebih dingin.
Namun, perhatikan aspek visibilitas saat memilih kaca film untuk mobil Anda. Sangat direkomendasikan untuk tidak memakai kaca film yang terlalu gelap. Pastikan bahwa kaca film tidak akan mengganggu jangkauan pandang terutama saat berkendara di malam hari.
2. Cek Sistem AC
Memang benar jika AC merupakan komponen terpenting yang akan diandalkan saat cuaca sedang panas-panasnya. Sistem pendingin ini akan membantu udara di kabin terasa sejuk dan lebih nyaman. Jadi, lebih baik periksa dulu sistem AC dan performanya sebelum berkendara.
Pastikan bahwa AC dalam kondisi bagus dan bisa bekerja optimal. Jika perlu bawalah mobil ke tempat servis AC untuk antisipasi suhu panas secara efektif. Lakukan pembersihan AC dan cek apakah ada komponen di dalamnya yang mengalami kerusakan.
3. Buka Jendela sebelum AC Menyala
Banyak orang langsung menutup jendela mobil bahkan saat AC belum dinyalakan. Ini adalah tindakan yang salah karena menyebabkan udara panas di kabin tidak keluar. Akibatnya, udara di dalam kabin tetap panas dan AC harus bekerja lebih keras.
Lebih baik tutup buka dulu jendela mobil sebelum menyalakan AC. Jika AC dinyalakan maka AC akan bekerja mendorong udara panas keluar dari kabin. Dengan begitu udara di dalam kabin akan kembali normal dan lebih mudah didinginkan.
Ingat, jangan terlalu lama membiarkan jendela mobil terbuka. Jika sudah dirasa suhu udara normal, maka langsung tutup saja. Ini dilakukan demi mempermudah kerja AC dalam mendinginkan suhu di dalam kabin.
4. Gunakan Talang Air saat Parkir
Jika Anda harus parkir mobil di tengah suhu panas, maka usahakan untuk memakai talang air. Tujuannya adalah untuk memaksimalkan sirkulasi udara yang ada di dalam mobil. Dalam kondisi parkir, mesin dan AC akan mati, jadi dibutuhkan sirkulasi udara yang efektif.
Talang air akan mengoptimalkan sirkulasi udara tersebut. Caranya mudah saja, Anda bisa membuka sedikit kaca jendela lalu letakkan kaca di antara door visor. Jika mobil sudah dilengkapi aksesori talang air maka jauh lebih mudah lagi.
5. Pakai Cover Interior
Langkah antisipasi berikutnya yang bisa dilakukan ketika berkendara di suhu tinggi adalah membawa cover interior. Cover atau penutup kaca jendela mobil ini akan membantu melindungi kabin dari paparan suhu tinggi. Jadi udara di dalam mobil tidak akan terlalu panas.
Cover interior ini bisa dipakai saat mobil parkir. Terutama jika harus parkir di tempat terbuka dan terpapar sinar matahari langsung. Pilihlah cover interior yang ukurannya paling sesuai dengan desain kabin dari mobil Anda.
Terapkan cara-cara ini saat Anda harus berkendara di tengah suhu panas. Semua langkah ini pasti bisa membuat Anda merasa lebih nyaman di dalam mobil. Jangan lupa tetaplah tenang agar tidak memperparah rasa panas yang Anda temui saat berkendara.
Jika AC Mobil terasa tidak dingin, Anda bisa mengunjungi website https://suzukipusaka.co.id/ untuk mendapatkan perawatan secara menyeluruh. Hal ini bertujuan agar AC Mobil kembali seperti kondisi semula.