Pentingnya Memiliki Ban Serep dan Cara Merawatnya

icon 12 June 2023
icon Admin

Ban serep juga dikenal sebagai ban cadangan, adalah salah satu komponen dalam kendaraan yang wajib diperhatikan oleh pengemudi. Sebab, memiliki ban cadangan yang kondisinya baik dan terawat sangat penting untuk memastikan keselamatan dan kelancaran perjalanan.

Pada umumnya, ban ini disimpan di bagasi kendaraan, di bawah jok, atau bagian belakang mobil dalam kondisi terikat dengan kuat namun mudah dijangkau saat diperlukan. Agar pengalaman berkendara Anda selalu aman, simak manfaat dan tips merawatnya berikut ini.

Pentingnya Manfaat Memiliki Ban Serep Mobil

Sesuai fungsinya sebagai ban cadangan, manfaat terpenting memiliki komponen ini adalah untuk mengantisipasi jika ban utama rusak atau bermasalah. Lebih lengkapnya, berikut ini 2 manfaatnya yang paling signifikan:

  • Sebagai Ban Cadangan di Situasi Darurat

Ketika mengemudi, kerusakan pada ban bisa terjadi tanpa diduga-duga, misalnya aus, kempes, atau bahkan pecah. Jika ini terjadi, maka kendaraan tidak dapat bergerak atau bisa mengurangi traksi yang diperlukan untuk mengemudi dengan aman.

Di sinilah manfaat ban cadangan sebagai solusi mengganti ban utama tanpa perlu menunggu bantuan datang. Selama memiliki alat yang sesuai, Anda bisa melepas dan memasang ban sendiri lalu kembali melanjutkan perjalanan.

  • Bisa Menjadi Bumper Tambahan sebagai Penahan Benturan

Apabila ban cadangannya ditempatkan pada bagian belakang mobil, tepatnya yaitu di balik pintu belakang, maka dapat membantu menahan benturan akibat tabrakan dengan kendaraan lain.

Sehingga, dampak yang ditimbulkan bagi pengemudi dan penumpang bisa lebih diminimalisir. Itu sebabnya, banyak pemilik mobil yang memilih untuk menempatkan ban cadangan mereka di bagian belakang kendaraan.

Cara Merawat Ban Serep dengan Benar

Agar ban cadangan Anda selalu berada dalam kondisi baik dan siap digunakan kapan saja jika dibutuhkan, maka penting untuk merawatnya dengan benar. Berikut beberapa tipsnya:

Periksa dan Pastikan Tekanan Angin Ban Stabil

Pertama, periksa kondisi ban Anda secara berkala antara 1 – 2 bulan sekali, terutama kondisi tekanan anginnya. Pastikan tekanan angin ban tersebut sudah sesuai dengan rekomendasi pabrikan kendaraan Anda, biasanya sekitar 4,2 kg/cm2. 

  • Jaga Kebersihan Ban

Selanjutnya, bersihkan ban secara teratur untuk menghindari penumpukan kotoran seperti debu atau bahan lain yang dapat merusak permukaan ban. Sebab jika tidak dirawat dan dibersihkan, ban akan lebih mudah retak ataupun melunak.