Mengenal Sensor Parkir yang Dapat Mempermudah Berkendara

icon 8 December 2023
icon Admin

Sebenarnya cara kerjanya cukup sederhana, dan kurang lebih sama antar jenis. Mulanya, gelombang sensor akan melakukan pendeteksian jarak antara bumper belakang mobil dengan objek terdekatnya. Terutama saat Anda melakukan parkir kendaraan.

Lalu, ada dua tahapan kerja sensor ini. Yakni dengan memancarkan gelombang atau bisa disebut transmitter, dan menerima gelombang atau receiver.

Pemancar inilah yang akan mengirim gelombang ke penerima. Kemudian objek di sekitar mobil akan memantulkan kembali gelombang ini. 

Setelah pantulannya diterima, maka muncullah bunyi atau suara peringatan bagi pengemudi. Suara inilah yang menjadi tanda peringatan untuk menjaga jarak antara mobil dengan objek sekitarnya. 

Sehingga Anda bisa lebih berhati-hati dalam melakukan manuver parkir di tengah banyaknya kendaraan.