Ketahui Waktu yang Tepat untuk Ganti Filter Oli Mobil
Salah satu tanda untuk pergantian filter oli adalah ketika indikator tekanan oli di mobil menyala. Letak indikator ini ada di dashboard. Ketika indikator menyala, artinya oli menurun drastis. Untuk tekanan normalnya ada di angka 1.0 km per cm2 hingga 2 km per cm2.
- Mesin Cepat Panas
Tanda bahwa Anda harus segera melakukan pergantian filter oli adalah ketika mesin mobil Anda jadi mudah panas bahkan overheat. Hal in disebabkan oleh adanya gesekan pada komponen di mesin yang membesar sehingga oli tidak berfungsi dengan maksimal. Tentu karena suplai oli yang tidak maksimal, sehingga muncul gesekan logam pada komponen mesin.
- Asap Hitam pada Knalpot
Penumpukan kotoran pada filter oli bisa membuat adanya penyumbatan. Maka bisa membuat asap hitam keluar dari knalpot mobil Anda. Hal ini menunjukkan kondisi asap knalpot kotor dan biasanya juga akan muncul bau oli yang terbakar.
Demikian tentang filter oli mobil yang bisa menjadi tambahan pengetahuan bagi Anda. Jangan lupa untuk melakukan service pada mobil Anda secara rutin di bengkel terdekat. Anda juga bisa melakukan pengecekan filter oli sekaligus pergantiannya di sana.
Bagi Anda yang ingin melakukan servis berkala di bengkel resmi terdekat, segera kunjungi website https://suzukipusaka.co.id/ untuk informasi selengkapnya.