Simak Fungsi & Bagian-bagian Dashboard Mobil
Dashboard mobil merupakan sebutan untuk bagian depan di dalam kabin mobil. Dashboard menjadi tempat kemudi dan semua panel tombol, serta indikator untuk mengendalikan mobil.
Selain itu, dashboard juga dapat menunjang tampilan kabin mobil. Interior mobil yang terlihat mewah, sporty, atau klasik semuanya ditunjukkan dari desain dashboard. Maka dari itu, setiap tipe dan model mobil memiliki detail dashboard yang berbeda.
Fungsi Dashboard Mobil
Sebenarnya fungsi utama dashboard adalah menjadi tempat panel indikator mobil. Kondisi mesin dan mobil pada umumnya, bisa diketahui oleh pengemudi melalui lampu indikator. Dashboard juga menjadi tempat pengemudi mengendalikan semua fitur mobil.
Kemudian fungsi lain dari dashboard adalah memberi kenyaman pada pengendara. Karena di balik dashboard terdapat banyak komponen dan semuanya saling terhubung. Jika bagian ini tidak tertutup dan tidak tertata dengan rapi, tentu pengemudi akan merasa tidak nyaman.