Ini Penyebab Bagian Mobil Terdengar Suara Decitan

icon 22 February 2024
icon Admin
Bunyi decitan pada mobil saat berkendara cukup meresahkan dan membuat tidak nyaman. Anda pasti akan lebih was-was karena takut mesin tiba-tiba mogok atau mengalami masalah lain saat di jalan. 

Nah, sebenarnya apa penyebab dari suara decitan tersebut? Mari temukan jawabannya dalam pembahasan berikut!

Penyebab Bunyi Decitan pada Mobil Terdengar saat Berkendara

Ada beberapa penyebab mobil mengeluarkan suara decitan yang tidak mengenakkan saat digunakan untuk berkendara. Berikut di antaranya: 

  • Mesin Terlalu Panas

Kondisi mesin yang sudah overheat akan mengeluarkan suara decitan yang terdengar menyedihkan di telinga. Itu terjadi karena cairan pendingin sudah mencapai titik-didih, mirip air yang mendidih saat direbus.